Pembayaran Google Adsense Wire Transfer Bank Mandiri Bebas Biaya

Wire transfer via bank merupakan salah satu metode pembayaran (payout) google adsense bagi para publisher. Pengalaman berikut ini adalah cerita menggunakan pembayaran google adsense wire transfer bank Mandiri.

Pembayaran Google Adsense Wire Transfer Bank Mandiri

Setelah mendapat notifikasi bahwa pembayaran adsense sudah di issued, tinggal menunggu uangnya masuk ke rekening dengan menggunakan rekening Mandiri. Saya mencari informasi berapa biaya administrasi transfer bank (wire transfer) via bank Mandiri dan beberapa artikel membahas sekitar $5 atau jika dikonversikan ke rupiah menjadi 67.000, beberapa bank lain seperti wire transfer Danamon, BCA lebih besar lagi yaitu diatas $25, akhirnya saya memutuskan untuk menggunakan Bank Mandiri sebagai metode pembayaran adsense.

Informasi issued sebenarnya sudah keluar per tanggal 22 Juli namun karena jatuh pada hari sabtu, saya berpikir bank tidak beroperasi dan akhirnya saya menunggu hingga tanggal 24 yang jatuh pada hari Senin.

Setelah menunggu hingga jam 9 pagi masih belum ada tanda-tanda uang masuk ke rekening. Saya hanya penasaran berapa biaya yang dipotong. Total yang di issued sekitar 1,3 jt an;

Pembayaran Google Adsense Wire Transfer Bank Mandiri

Dan setelah menunggu, akhirnya ada sms masuk sekitar jam 11:42 dan ternyata total yang di issued persis sama dengan total yang masuk ke rekening dan tidak ada biaya (bebas biaya) pemotongan sama sekali.

Pembayaran Google Adsense Wire Transfer Bank Mandiri

Terima kasih google adsense, terima kasih bank Mandiri.

Baca: Pembayaran Wire Transfer Bank Mandiri untuk Akun Adsense Dollar ($)

*Pembayaran google adsense wire transfer bank Mandiri ternyata memang gratis untuk akun adsense baru dengan nilai mata uang rupiah.

Please share!

Related post

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *