Lowongan Kerja Lembaga Pendidikan Perkebunan (LPP)

Pengumuman pendaftaran terbaru dari Lembaga Pendidikan Perkebunan untuk mengisi Tenaga Profesional. Lowongan kerja Lembaga Pendidikan Perkebunan (LPP) ini resmi di publikasikan pada website rekrutmen LPP pada URL https://rekruttp.lpp.ac.id.

Lowongan Kerja Lembaga Pendidikan Perkebunan (LPP)

LPP atau Lembaga Pendidikan Perkebunan berawal dari didirikannya College Gula Negara atau disingkat dengan CGN pada Tahun 1950 yaitu untuk memenuhi kebutuhan tenaga ahli bidang industri gula pasca rasionalisasi perusahaan-perusahaan eks Belanda yang kemudian diubah menjadi Akademi Gula Negara atau AGN pada Tahun 2961.

Seiring dengan perkembangan kebutuhan SDM (Sumber Daya Manuasia) yang profesional untuk pembangunan industri perkebunan secara umum maka AGN berubah menjadi Lembaga Pendidikan Perkebunan atau yang kita kenal sekarang dengan singkatan LPP pada tahun 1970.

LPP merupakan lembaga pendidikan yang ditujukan bagi karyawan industri perkebunan yang telah berdiri sejak 1950. LPP (Lembaga Pendidikan Perkebunan) juga merupakan asosiasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Perkebunan di Indonesia.

Alamat Kantor LPP

Jl. Urip Sumoharjo 100 Yogyakarta 55222
Official site: https://www.lpp.ac.id/
Situs rekrutmen resmi LPP: https://rekruttp.lpp.ac.id

Rekrutmen LPP Tahun 2019

Merupakan lembaga training dan konsultan untuk Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Perkebunan, LPP membuka kesempatan berkarir untuk bergabung sebagai Tenaga Profesional bagi lulusan Sarjana dan Pascasarjana untuk dibentuk menjadi tenaga profesional yang gigih, ulet, mau bekerja keras dan berani menghadapi tantangan, memiliki motivasi yang tinggi serta berintegritas untuk dapat bergabung dengan persyaratan sebagai berikut:

Tenaga Profesional

Persyaratan Umum
  • Karena sifat pekerjaannya, dibutuhkan pria, sehat jasmani dan rohani.
  • Usia maks. 30 tahun pada tanggal 01 Februari 2019.
  • IPK Minimal 3,00 (S1) dan 3,25 (S2) pada skala 4,00.
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja yang relevan dengan bidang yang dilamar.
  • Karena sifat pekerjaannya, bersedia melakukan perjalanan dinas luar kota.
  • Tidak pernah dihukum karena tindakan kejahatan.

Bidang dan Penempatan

  • Bidang Teknik Mesin: S1/S2 Teknik Mesin.
    Penempatan Yogyakarta.
  • Bidang Tanaman : S1/S2 Pertanian Jurusan Ilmu Tanah/Agronomi.
    Penempatan Yogyakarta.
  • Bidang Manajemen: S1/S2 Ekonomi Manajemen, Konsentrasi Manajemen SDM.
    Penempatan Yogyakarta.
  • Bidang Teknologi Pengolahan: S1/S2 Teknik Kimia.
    Penempatan Yogyakarta.
  • Bidang Psikolog:S2 Psikolog, diutamakan Mapro jurusan PIO.
    Penempatan Medan.
Tata cara melamar

Lakukan registrasi secara online melalui website resmi LPP pada URL: https://rekruttp.lpp.ac.id. Pendaftaran disertai dengan mengupload scan ijazah S1/S2 (jika lulusan S2, tetap menyerahkan ijazah S1, dijadikan satu file), transkrip nilai (dilegalisir), pas foto, CV, KTP dan SKCK. Dokumen CV diupload pada kolom File Piagam/Surat Referensi Kerja/Sertifikat Penghargaan/DLL di langkah 4. Upload Dokumen.

Deadline

Paling lambat: 01 Februari 2019   EXPIRED
Pastikan selalu melihat tanggal expire lowongan kerja sebelum mengirimkan surat lamaran!

Ayo kawan-kawan, bagikan informasi ini ke teman dan kerabat kamu ya 🙏

Updated: 1 April 2024
Lowongan kerja dan bisnis online

Immer Manalu

https://www.hipvie.com/

Penulis lepas (freelance writer) untuk topik seperti interview, cv, English lessons, SEO dan latihan psikotes online.

Related Post

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *